Wisata Pantai di Gunung Kidul
Pantai Wediombo
http://www.yogyes.com/id/yogyakarta-tourism-object/beach/wediombo/
Terletak kurang lebih 25km ke arah selatan kota Wonosari Gunung Kidul Yogyakarta, pantai Wediombo terletak di Desa Jepitu, Kecamatan Giri Subo, Kabupaten Gunung Kidul.
Selain panorama pantai yang mengagumkan, Wediombo juga menawarkan pengalaman wisata unik, bahkan ekstrim, yaitu memancing di ketinggian bukit karang.
Pantai Sadeng
http://tukangsapu.web.id/wisata/belanja-ikan-di-pantai-sadeng-dan-baron-gunungkidul.html
Pantai Sadeng terletak di Desa Songbanyu dan Desa Pucung Kecamatan Girisubo berjarak sekitar 46 KM dari Wonosari. Pantai Sadeng sendiri berbatasan dengan Pracimantoro, Wonogiri yang masuk Provinsi Jawa Tengah.
Tidak hanya tempat tujuan wisata saja tetapi Pantai Sadeng merupakan tempat pertemuan para nelayan dari beberapa daerah setelah mencari ikan di laut.
Pantai Siung
http://www.yogyes.com/id/yogyakarta-tourism-object/beach/siung/
Pantai Siung terletak di sebuah wilayah terpencil di Kabupaten Gunung Kidul, tepatnya sebelah selatan kecamatan Tepus.
Sebanyak 250 jalur pemanjatan terdapat di Pantai Siung, memfasilitasi penggemar olah raga panjat tebing. Jalur itu kemungkinan masih bisa ditambah, melihat adanya aturan untuk dapat meneruskan jalur yang ada dengan seijin pembuat jalur sebelumnya.
Pantai Indrayanti
http://www.tagtung.com/jogjakarta/obyek-wisata/249-pantai-indrayanti.html
Pantai Indrayanti terletak di kawasan pantai Sundak kecamatan Tepus kabupaten Gunungkidul. Sundak Timur, Tepus, Wonosari, Gunung Kidul.
Pengelola pantai menyediakan beberapa buah jetsky yang bisa disewa para pengunjung pantai untuk menikmati keindahan pantai dari sisi lain, selain kenikmatan berjetsky ria tentunya. Selepas berjetsky, pengunjung bisa bermain di tepian pantai sembari bermain air laut dan menikmati deburan ombak yang menyapu bibir pantai atau bisa juga berjemur.